
Sertifikat keahlian adalah sertifikat yang diperoleh melalui proses legalisasi yang dilakukan oleh badan hukum yang berwenang. Umumnya, sertifikat keahlian diperoleh dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang sudah mendapatkan lisensi resmi BNSP. BNSP adalah singkatan dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi, sebuah lembaga independen yang didirikan melalui Undang-Undang Ketenagakerjaan Nomor 13 Tahun 2003.
Ada banyak manfaat yang bisa Anda dapatkan jika sudah memiliki sertifikat keahlian BNSP. Beberapa di antara sekian banyak manfaat tersebut seperti:
- Meningkatkan peluang karier yang lebih baik.
- Meningkatkan kredibilitas profesional.
- Memudahkan Anda dalam proses negosiasi gaji.
- Memudahkan Anda mengikuti proses pelatihan lanjutan.
- Mempercepat proses adaptasi Anda terhadap kebutuhan industri terbaru.
- Memperkuat etika profesional dan percaya diri.
Anda bisa membaca lebih lanjut mengenai manfaat sertifikat keahlian ini melalui klik link artikel di bawah:
Baca Juga: Manfaat Sertifikat Keahlian Bagi Profesional
Di dalam artikel tersebut, admin juga sudah menjelaskan tentang jenis-jenis sertifikasi keahlian berdasarkan klasifikasi tingkatan. Berdasarkan klasifikasi tingkatan tersebut, kita dapat membagi sertifikat keahlian ke dalam tiga jenis utama, yakni:
- Sertifikat Ahli Muda: Ditujukan untuk profesional yang baru mendalami bidang tertentu.
- Sertifikat Ahli Madya: Ditujukan untuk profesional yang sudah memiliki cukup pengalaman kerja.
- Sertifikat Ahli Madya: Ditujukan untuk profesional dengan segudang pengalaman kerja.
Tentu saja, Anda dapat menemukan banyak jenis sertifikat keahlian lainnya dari klasifikasi yang berbeda. Di dalam artikel ini admin akan membahas tentang apa saja jenis sertifikat keahlian berdasarkan klasifikasi bidang profesi, tujuan, atau lembaga yang mengeluarkan sertifikat. Penasaran? Silakan simak baik-baik artikel ini ya!
Jenis-Jenis Sertifikat dalam Dunia Profesional
Dalam dunia profesional, setidaknya kita akan menemukan lima jenis sertifikat keahlian. Lima jenis sertifikat keahlian tersebut dimulai dari:
1. Sertifikat Profesi KKNI
Sertifikat keahlian ini menjadi yang paling populer di antara sertifikat lainnya. Jenis sertifikat ini diterbitkan langsung oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi dan mengacu pada KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia). Umumnya sertifikasi ini terdiri dari 9 jenjang kualifikasi, mulai dari jenjang I hingga jenjang IX. Bagi profesional yang telah mendapatkan sertifikat ini, keterampilan dan kredibilitas sudah diakui secara nasional.
2. Sertifikat Profesi KQN
Sertifikat keahlian berikutnya adalah sertifikat profesi KQN (Kualifikasi Okupasi Nasional). Jenis sertifikat ini diterbitkan langsung oleh LSP yang dibentuk oleh asosiasi profesi atau perusahaan. Fokus utama sertifikasi jenis ini terdapat pada kompetensi khusus yang wajib dipenuhi sebelum menjalankan suatu pekerjaan. Sertifikat ini sering diminta sebagai salah satu persyaratan lamaran kerja untuk posisi tertentu.
3. Sertifikat Profesi Paket
Selanjutnya ada sertifikat profesi paket. Hampir mirip dengan sertifikat profesi KQN sebelumnya, hanya saja program sertifikasi yang bisa Anda ikuti terdiri dari banyak unit kompetensi yang berkaitan langsung dengan suatu pekerjaan. Sertifikat ini bisa Anda dapatkan melalui LSP yang telah bekerja sama dengan asosiasi industri atau perusahaan tertentu.
4. Sertifikat Profesi Unit Kompetensi
Sertifikat profesi unit kompetensi merupakan sertifikat yang diberikan kepada individu yang telah dinyatakan kompeten pada satu atau beberapa unit kompetensi dalam suatu skema sertifikasi. Jenis sertifikat ini cocok bagi profesional yang ingin mengakui kemampuan spesifik tanpa harus mengikuti seluruh paket skema sertifikasi. Biasanya, sertifikat unit kompetensi digunakan sebagai bukti penguasaan keterampilan teknis tertentu yang relevan dengan kebutuhan pekerjaan atau proyek tertentu.
5. Sertifikat Profisiensi
Sertifikat profisiensi adalah sertifikat yang menunjukkan tingkat penguasaan atau kemahiran seseorang terhadap suatu keterampilan atau bidang tertentu, baik yang bersifat teknis maupun nonteknis. Jenis sertifikat ini umumnya diterbitkan oleh lembaga pelatihan, institusi pendidikan, atau organisasi profesional sebagai bukti bahwa peserta telah menyelesaikan program pelatihan atau uji kemampuan tertentu.
Rekomendasi LSP Terbaik untuk Mendapatkan Sertifikat Keahlian

Setelah membaca lengkap tentang apa itu sertifikat keahlian, manfaat, dan jenis-jenisnya, kini saatnya Anda untuk mengetahui rekomendasi LSP terbaik untuk mendapatkannya. Adapun rekomendasi terbaiknya jatuh kepada Duta Training. Apa itu Duta Training? Duta Training adalah lembaga pelatihan atau Balai Latihan Kerja (BLK) di Yogyakarta yang telah mendapatkan lisensi resmi dari BNSP.
Berlokasi di Jalan Besi Jangkang KM 2, Sleman, Duta Training memiliki badan hukum PT dengan akta notaris nomor AHU-0060487.AH.01.01 Tahun 2019 dan NIB/SIUP 9120318172013. Duta Training memiliki visi besar yang mulia, yaitu mengembangkan potensi Sumber Daya Manusia yang berasaskan Kebermanfaatan dan Profesionalisme.
Visi ini diwujudkan melalui empat misi utama yang berfokus pada kualitas pelatihan, penyediaan jasa konsultasi, kolaborasi multi-pihak, serta inovasi teknologi dalam pelatihan dan pengembangan kompetensi. Ada banyak alasan mengapa Duta Training dapat menjadi pilihan terbaik untuk Anda. Tiga di antara sekian banyak alasan tersebut yakni:
- Program sertifikasi yang dirancang oleh tim Duta Training menyesuaikan kebutuhan terbaru dari industri kerja. Materi kompetensi yang Anda dapatkan, adalah materi yang selalu diperbarui secara berkala dari tim Duta Training. Tidak hanya itu saja, program sertifikasi yang ditawarkan Duta Training juga bervariasi. Di Duta Training, Anda bisa mendapatkan sertifikat keahlian untuk bidang kerja seperti pertambangan, perminyakan, listrik, konstruksi, ekonomi, bisnis, hukum, teknologi informasi, dan lain-lain.
- Dibimbing langsung oleh tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman. Anda dapat melihat daftar trainer Duta Training melalui klik link ini.
- Duta Training sudah berpengalaman mengadakan banyak program sertifikasi untuk berbagai perusahaan, mulai dari pemerintahan, swasta, hingga perorangan. Bank Indonesia, PT Pertamina Geothermal Energy, Universitas Gunadarma, Universitas Hasanuddin, PT Antam, PT Kideco Jaya Agung, Politeknik Negeri Manado, Universitas Singaperbangsa Karawang, dan banyak lagi, sudah merasakan pelayanan berkualitas dari Duta Training.
FAQ Seputar Konten
- Apa itu sertifikat keahlian dan siapa yang menerbitkannya? Sertifikat keahlian adalah dokumen resmi pengakuan kompetensi yang diterbitkan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) berlisensi BNSP.
- Apakah sertifikat keahlian BNSP penting untuk karier profesional? Ya, sertifikat ini meningkatkan kredibilitas, peluang karier, dan mempermudah negosiasi gaji serta pengembangan karier.
- Mengapa memilih Duta Training untuk sertifikasi keahlian? Karena berlisensi BNSP, materinya relevan dengan industri, dibimbing trainer berpengalaman, dan telah dipercaya banyak institusi besar.
Kesimpulan
Inilah penjelasan lengkap tentang jenis-jenis sertifikat keahlian.
Apabila Anda berminat untuk mendapatkan sertifikat keahlian sesuai dengan bidang kerjanya, hubungi saja segera Duta Training.