Apa itu Electronic Imaging System? Fungsi & Contoh Penerapannya!

Apa itu Electronic Imaging System - Fungsi dan Contoh Penerapannya

Apa itu Electronic Imaging System. Satu dari sekian banyak aspek penting yang harus dimaksimalkan oleh perusahaan adalah manajemen data. Apa itu manajemen data? Seperti yang sudah admin jelaskan berulang kali di Blog Duta Training, manajemen data adalah segala proses yang berkaitan dengan pengelolaan data.

Proses tersebut dimulai dari pengumpulan, pengorganisasian, penyimpanan, penggunaan, hingga perbaikan berkala secara efektif dan efisien. Aspek ini penting untuk perusahaan maksimalkan karena dapat memudahkan proses adaptasi menjadi lebih cepat dan tepat sasaran.

Selain itu, manajemen data yang baik akan membantu perusahaan menemukan keputusan bisnis yang lebih matang. Hal ini wajar mengingat manajemen data membantu Anda menemukan keputusan berdasarkan fakta aktual dan wawasan bisnis yang luas.

Sayangnya, manajemen data bukanlah hal yang mudah untuk diterapkan. Ada banyak tantangan yang harus Anda pahami dan berikan solusi yang relevan. Tantangan manajemen data ini tentu saja beragam tergantung dari jenis manajemen data yang diterapkan.

Adapun jenis manajemen data yang populer diterapkan di sebuah perusahaan adalah digital filing. Apa itu digital filing? Digital filing adalah proses pengarsipan dokumen bersifat digital. Proses pengarsipan dokumen digital ini banyak dipilih karena mampu memberikan banyak manfaat. Beberapa di antaranya seperti:

  • Meningkatkan efisiensi biaya dan waktu operasional bisnis.
  • Memudahkan akses serta kolaborasi antar tim, termasuk dengan divisi bisnis yang tidak berhubungan dengan data langsung.
  • Meningkatkan keamanan data termasuk mengatasi risiko kehilangan data yang berasal dari faktor fisik.
  • Ramah lingkungan dan tidak memerlukan ruangan khusus yang besar.
  • Pencarian dan pengelolaan data arsip menjadi lebih cepat dan akurat.

Meskipun begitu, digital filing bukanlah hal yang mudah untuk dijalankan. Berikut adalah beberapa tantangan digital filing yang harus siap Anda hadapi, dimulai dari:

  • Resistensi manajemen.
  • Keamanan data yang harus dapat ditingkatkan secara berkala.
  • Perubahan budaya pengarsipan dokumen digital yang selalu menuntut kecepatan dan ketepatan.
  • Rendahnya kemampuan SDM (Sumber Daya Manusia) dalam pengelolaan arsip digital yang baik.

Apa Itu Electronic Imaging System?

Lantas, apa yang bisa Anda lakukan untuk menghadapi tantangan digital filing di atas? Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah meningkatkan pemahaman dan keterampilan terhadap Electronic Imaging System. Apa itu Electronic Imaging System?

Baca Juga: Bagaimana Data yang Berkualitas? Apa Saja Dimensi & Faktor yang Memengaruhi?

Electronic Imaging System (EIS) adalah sistem yang digunakan untuk memproses, menyimpan, dan menampilkan gambar secara elektronik. Sistem ini mengubah gambar fisik menjadi data digital yang dapat dimanipulasi menggunakan komputer, dan mencakup berbagai metode fotografi digital, pemindaian, hingga pengolahan citra medis.

Tujuan EIS pada umumnya adalah untuk menjadikan proses penyimpanan, analisis, dan pembagian gambar secara efisien.

Fungsi EIS dan Karakteristiknya

Kita dapat mempelajari fungsi EIS beserta dengan karakteristiknya dalam empat bagian. Empat bagian tersebut adalah:

  • Penciptaan gambar digital. EIS berfungsi untuk mengubah gambar dari fisik semisal foto atau dokumen menjadi file digital yang mudah untuk diakses.
  • Pengolahan dan manipulasi. EIS menjadikan proses pengeditan, pemrosesan, dan manipulasi gambar menjadi cepat dan terarah.
  • Penyimpanan. Data-data fisik yang telah berubah menjadi format elektronik disimpan ke dalam sistem komputer yang aman.
  • Penyebaran dan tampilan. Aksesibilitas data digital meningkat, data digital mudah untuk dilihat, dibagi, dan dicetak melalui berbagai perangkat.

 Contoh Penerapan EIS

Ada banyak contoh penerapan EIS dalam industri bisnis. Empat di antaranya adalah:

  • Fotografi digital: Pengambilan gambar menggunakan kamera digital yang secara otomatis menyimpan hasilnya dalam format elektronik.
  • Pemindaian: Proses mengubah dokumen atau foto fisik menjadi file digital melalui perangkat pemindai.
  • Citra medis: Pemanfaatan teknologi pencitraan seperti Rontgen, MRI, dan CT scan untuk memperoleh serta menganalisis gambar internal tubuh secara digital.
  • Sistem pengarsipan elektronik: Transformasi dokumen kertas menjadi arsip digital agar penyimpanan lebih efisien dan proses pencarian data menjadi lebih cepat.

Baca Juga: Sukses Digelar! Pelatihan dan Sertifikasi Penanganan Kearsipan BNSP Online Bersama Politeknik Negeri Manado

Materi tentang Electronic Imaging System ini adalah salah satu materi yang akan Anda pelajari dari Pelatihan Digital Filing Bersertifikat BNSP dari Duta Training.

Pelatihan Digital Filing Bersertifikat BNSP

Selama proses pelatihan digital filing ini berlangsung, Anda akan ditemani oleh trainer ahli, profesional, dan berpengalaman. Anda bisa membaca detail pelatihan digital filing pada tautan berikut: Training dan Sertifikasi Digital Filing.

Kesimpulan

Inilah penjelasan lengkap tentang Apa itu Electronic Imaging System. Apabila Anda berminat untuk mendapatkan Pelatihan Digital Filing BNSP Duta Training atau program pelatihan lainnya, silakan hubungi nomor WhatsApp Duta Training langsung.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top